Penangkaran penyu hijau di Ujung Genteng ini menjadi salah satu objek wisata yang harus dikunjungi, untuk masuk ke objek wisata ini kita cukup membayar Rp. 5.000,- per orang cukup murah lah, kalo kita ingat bahwa uang ini juga untuk membantu melestarikan penyu hijau yang hampir punah ini. Lokasi ini masih hijau dengan pohon-pohon yang besar dan rindang, karena menurut berita yang saya dengar, penyu-penyu ini tidak bisa bertelor bila keadaannya panas dan gersang, dan harus sepi makanya para penyu ini rata-rata bertelor pada jam 10 malam keatas, jangan panik bila kita ingin melihat penyu bertelor dan kita ga mungkin nungguin di pantai sampai malam begitu, waktu kita masuk tadi cukup kasih no hp kita atau no telp penginapan kita, maka petugas akan memberi tahukan jam berapa kita datang lagi ke penangkaran itu.
Jam 5.30 sore adalah acara pelepasan anak penyu atau disebut juga tukik ke lautan bebas, dari banyaknya tukik yang dilepaskan ini belum tentu semua bisa berjuang hidup, banyak yang berguguran dan balik lagi ke pantai, warna penyu nya bagus waktu belum kena air berwarna abu-abu tapi setelah kena air jadi warna hijau...hehehe punya dua warna rupanya dia...O ya karena letak pantai pangumbahan ini dekat dengan pantai Cipanarikan, kita bisa menikmati juga sunset nya, wow bulet banget....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar